Secara geografis SMK Negeri  9 Malang berada di bagian timur Kota Malang, 6 Km arah timur Kota Malang. Lokasi sekolah tepatnya berada di Kelurahan Cemorokandang, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang dengan tempat belajar terdapat 2 lokasi. Kampus pusat terdapat di Jl. Sampurno,Cemorokandang Kota Malang, telepon 0341 – 727998.

Sekolah yang memiliki luas lahan 1,8 hektar. ini didirikan tahun 2006 dan telah menerima peserta didik pada tahun pelajaran 2006/2007. Pendirian SMK Negeri 9 Malang secara formal telah diterbitkannya SK Wali Kota Malang  No 359/2005 Tanggal 25-11-2005 Tentang Pendidirian SMK Negeri 9 Malang.

SMK Negeri 9 Malang sebagai salah satu lembaga penyelenggara pendidikan merasa berkewajiban untuk berperan serta membekali tamatannya dengan kecakapan hidup (life skill) secara integrative, yang memadukan potensi generik dan spesifik guna memecahkan dan mengatasi problema hidup.

Kecakapan hidup yang mestinya dimiliki oleh setiap tamatan yang akan terjun ke masyarakat tersebut antara lain, Kecakapan mengenal diri ( personal skill), kecakapan berpikir rasional (thinking skill), kecakapan social (social skill), kecakapan akademik (academic skill) dan kecakapan kejuruan (vocational skill).