MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) tahun pelajaran 2019/2020 ini dilaksanakan pada hari senin – jum’at, 15 – 19 Juli 2019. Tema dari MPLS SMKN 9 Malang tahun 2019 ini adalah “Better Attitude for Better Future”. Tujuan dari kegiatan MPLS ini antara lain: mengenali potensi diri peserta didik baru; membantu peserta didik beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan sekitarnya, antara lain terhadap aspek keamanan, fasilitasm umum, dan sarana prasarana sekolah; menumbuhkan motivasi, semangat, dan cara belajar efektif sebagai peserta didik baru; mengembangkan interaksi positif antar peserta didik dan warga sekolah lainnya; menumbuhkan perilaku positif antara lain kejujuran, kemandirian, sikap saling menghargai, menghormati keanekaragaman dan persatuan, kedisiplinan, hidup bersih dan sehat untuk mewujudkan peserta didik yang memilki nilai integritas, etos kerja, dan semangat gotong royong; dan membangun Pendidikan karakter melalui pemberian wawasan kebangsaan dan bela Negara, anti radikalisme, bina disiplin, kenakalan remaja, anti narkoba, anti pornografi, anti pornoaksi, dan cyber crime serta tata tertib berlalu lintas. Untuk menunjang pencapaian tujuan pelaksanaan MPLS tahun 2019, SMK Negeri 9 Malang bekerjasama dengan TNI-AD, Dinas Kesehatan dan DUDI sebagai nara sumber dan fasilitator. Berikut ini beberapa dokumentasi pelaksanaan MPLS SMK Negeri 9 Malang tahun 2019.
Ikuti Kami
Like dan Ikuti kami di media sosial sehingga anda mendapatkan update berita yang cepat
Category
Kepala Sekolah
Pencarian
Berita Terkini
- JOB FAIR SMKN 9 MALANG
- Ide Desain Ruang Praktik TSM Kekinian: Merancang Tempat Berkarya yang Inspiratif
- Mengenal Lebih Dalam Jurusan ELIND
- Jurusan Animasi: Menggali Kreativitas dalam Animasi 2D
- Menguasai Dunia Teknologi dalam Jurusan TKJ
Sukai Web Kita di Facebook